Ariefmas's Weblog

Sejenak Menapak Riuhnya Dunia Maya

ILAHI dan ILLAHI: Apa Artinya ???

Sering kita membaca tulisan “karunia Ilahi”, tapi ada juga yang menuliskannya “karunia Illahi”.
Apa arti Ilahi dan Illahi (dobel L) ?

Arti Ilahi, sepengetahuan saya berdasar pelajaran agama yang diterima waktu sekolah dulu, Ilahi berarti Tuhanku. Sama dengan habibi berarti kekasihku. Penambahan huruf I saya terima pengertiannya sebagai “ku”.
Dari kalimat “Laa ilaaha illallah”, Tiada Tuhan selain Allah ada kata Ilaaha artinya Tuhan. Ilahi berarti Tuhanku.
Demikian. Kalau ada kesalahan tulis maupun pengertian mohon dikoreksi.

Karunia Ilahi adalah karunia pemberian Tuhanku. Ungkapan syukur atas kemurahan-Nya, kasih sayang dan rahmat-Nya. Syukur merupakan salah satu akhlak karimah / akhlak terpuji.

Kemudian kalau ada yang menuliskan ILLAHI (dobel L) apa artinya ?

Untuk itu, kalau ada ahli bahasa arab yang kebetulan mampir di postingan ini, saya mohon pencerahannya akan arti kata ILLAHI dobel L.
Trima kasih.

5 Februari 2010 - Posted by | Catatan Saya | , , , ,

4 Komentar »

  1. ass. wr. wb. sedikit koreksi dari sy yg masi dangkal dan perlu banyak belajar ini…

    Laa ilaaha illallah … ini artinya tiada Tuhan-Tuhan kecuali Tuhan, bingung kan? ini karena dalam bahasa indonesia kata tunggal dan majemuk tidak dapat di bedakan… masi bingung?

    ok klo kita ganti ke dalam bahasa inggris artinya bakal kaya gini… there`s no Gods except a God, di sini bisa lebih mudah dimengerti bahwa artinya Tuhan itu tunggal, tidak banyak atau tidak lebih dari satu

    ulama berpendapat bahwa kandungan Al Qur`an itu ada 3
    1. Tauhid
    2. aturan2
    3. sejarah para nabi, Rasull dll

    klo membicarakan Laa ilaaha illallah berarti membicarakan tentang Tauhid, dimana Tuhan itu Ahad… dalam bahasa indonesia Ahad tidak bisa di artikan langsung, karena arti ahad adalah tunggal yang satu bukan bagian, cth manusia tidak ahad karena walaupun orangnya satu tapi dia terbentuk dari beberapa bagian, ada jantung, tulang, roh dll, nah klo Tuhan itu ahad karena Tuhan hanya satu dan satu bagian… tidak ada di dunia akhirat dan semesta alam ini yg Ahad kecuali Tuhan, sekian bila ada kesalahan mohon di koreksi

    Komentar oleh brian | 3 Januari 2011 | Balas

  2. illahi = tdk ada tuhanku

    Komentar oleh budi | 17 Februari 2017 | Balas

  3. Hanya kesalahan penulisan saja sepertinya. Seperti tulisan “Assalamu’alaykum” (L tidak bertasydid), ada yg keliru menulis “Assallamu’alaykum” / “Assalamu’allaykum” (L pakai tasydid). Merujuk pd tulisan arabic yg benar, harusnya L nya tak bertasydid (tidak double: LL).

    Kasus illahi pun bgtu. Harusnya tidak bertasydid (ilahi). Allahu a’lam.

    Komentar oleh ramadhiny susilo | 11 April 2021 | Balas


Dipersilakan mohon Komentar di SiNi [trima kasih]

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

%d blogger menyukai ini: